Sabtu, 27 Februari 2010

Mengejutkan, Ekonomi Amerika Tumbuh 5,9%

Sabtu, 27 Februari 2010 - 16:15 wib
Wilda Asmarini - Okezone

WASHINGTON - Tak diduga, ekonomi Amerika Serikat (AS) berhasil melonjak 5,9 persen pada kuartal ke IV-2009. Angka ini mengejutkan banyak kalangan, karena lebih tinggi dari estimasi sebesar 5,7 persen.

Dilansir dari AFP, Sabtu (27/02/2010), Departemen Perdagangan Amerika merilis, peningkatan ini tidak terlepas dari kenaikan 2,2 persen produk domestik bruto (PDB) pada kuartal ketiga dan merupakan pertumbuhan ekonomi pertama kalinya, setelah empat kuartal mengalami penurunan.

Percepatan pertumbuhan PDB terutama tercermin dalam peningkatan investasi pemilikan pribadi, investasi nonhunian tetap dan ekspor.

Ekonom Moody's Agustinus Faucher mengatakan, perubahan PDB tersebut menggambarkan kondisi perekonomian selama 2010 nantinya.

"Ini memungkinkan proses ekspansi terus berlanjut, tetapi pertumbuhannya tidak akan signifikan, hanya berjaga untuk mecegah terjadinya penurunan angka tenaga kerja," tambahnya.

Sementara dalam analisia Briefing.com mengungkapkan, perbaikan terbesar terjadi pada sektor investasi, di mana sejumlah unit usaha meningkat. "Jumlah investasi swasta tumbuh 48,9 persen, naik dari 39,3 persen pada perkiraan sebelumnya. Peningkatan ini guna mendorong pertumbuhan PDB kuartal keempat sebesar 0,81 persen," tutur analisa tersebut.

Sementara inflasi mulai melunak dengan indeks harga PDB turun 0,2 persen menjadi 1,9 persen.

Tingkat inflasi yang diawasi ketat oleh Federal Reserve ini naik 1,6 persen pada kuartal keempat yang sebelumnya berkisar 1,4 persen.

Namun, pengeluaran konsumen dua pertiga aktivitas ekonomi AS. Sektor konsumen meningkat 1,7 persen, menurun dari 2,8 persen pada kuartal ketiga.
http://economy.okezone.com/read/2010/02/27/213/307576/mengejutkan-ekonomi-amerika-tumbuh-5-9


Tidak ada komentar:

Posting Komentar